Recep Cara Membuat Ketimus Singkong

Recep Cara Membuat Ketimus Singkong | www.dapurkita.my.id - Assalamu'alaikum Sobat dapur Lover, musim hujan seperti ini enaknya makan yang manis anget ditemani secangkir teh atau kopi ya?? Hmmm, makanan yang manis dan anget sepertinya dapurkita akan membahas makanan tradisional dari Jawa Barat lagi nih.. eit.. tapi sepertinya di Jawa tengah (Jawa) juga dikenal makanan model gini dengan nama lemet deh.. heheh, nah kalau di Jawa Barat namanya katimus atau ketimus. Bahan utama ketimus ini adalah singkong dan kelapa parut, tapi Sobat bisa juga mengkreasikan ketimus singkong ini dengan ditambahkan pisang tanduk. Aduuuh, jadi enggak sabar...langsung saja Sobat dan Bunda2, kita simak resep cara membuat ketimus singkong dibawah ini :

Bahan Resep Membuat Ketimus  Singkong

  • Singkong sebanyak 400 gram dicuci bersih
  • Garam sebanyak 1 sendok teh
  • Kelapa yang masih muda di parut kasar sebanyak 150 gram
  • Pisang tanduk sebanyak 100 gram dipotong dadu kecil-kecil
  • Gula merah sebanyak 150 gram disisir dengan halus
  • Daun pisang sebagai pembungkus

Cara Membuat Ketimus Singkong Enak

  • Singkong yang sudah kita siapkan kemudian kita parut dengan menggunakan parutan kelapa
  • Berikan tambahan garam , kelapa parut, pisang tanduk, kemudian gula merah. Campur semua bahan jadi satu sambil diaduk hingga rata.
  • Siapkan daun pisang, lalu ambil adonan singkong tadi ke dalam daun pisang secukupnya. Bungkus, kemudian kita semat ujung-ujung daun pisang dengan lidi.
  • Setelah itu kita kukus "ketimus singkong" ini ke dalam panci selama sekitar 30 menitan sampai kira-kira matang.
  • Setelah matang, ketimus singkong enak siap disajikan bersama secangkir teh hangat.. nyam.... :D 
Resep cara membuat ketimus singkong
Resep cara membuat ketimus singkong

Demikian Sobat dapur lover, gimana siap berkreasi di dapur? Oh iya, kalau kebetulan singkong sudah didapat, katimus ini juga bisa dibuat dari ubi rambat. Tapi tentu saja paling enak adalah ketimus dari singkong. selamat mencoba ya...

Loading...

Belum ada Komentar untuk "Recep Cara Membuat Ketimus Singkong"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel